Tebak apanya yang bohong dalam twit saya diatas?
Bahwa saya cuci baju dan njemur kucing? Oh jangan salah. Walau muka saya adalah tipe muka-muka shopisticated ala Heidi Klum, tapi saya tetaplah ART (Artis Rumah Tangga) biasa yang sehari-harinya memasak, mencuci baju, dan menjemur kucing sendiri. Walau saya dan suami sama-sama punya kesibukan bejibun, tapi kami memutuskan untuk menjadi pasangan ART sejati, yang mandiri dan menjadi artis sendiri dalam rumah tangga kami. Saat ini. Entah suatu saat nanti misalkan keadaannya berubah, semisal rumah kami menjadi lebih luas dan kami punya kolam renang pribadi empat biji yang tentu bikin encok kalau dikosek sendiri, atau semisal tetiba mesin cuci dinyatakan sebagai produk berbahaya yang bisa menyebabkan flek permanen dan bahkan kanker kulit.
Yang bohong dalam twit tersebut adalah bagian hashtag-nya. Saya nggak punya tas Hermes. Atau tas sekelasnya dan bahkan dua atau mungkin empat tingkat dibawahnya. Bahkan pun saya nggak punya tas yang harganya diatas satu juta rupiah. Eh punya ding sebiji (agak sombong). Tapi saya belinya preloved dari temen nggak nyampek sejuta (nggak jadi nyombong).