Saya banyak menerima protes dari orang-orang terdekat saya. Katanya meja rias saya terlalu penuh. & berantakan ^^'. Sebenrnya nggak berantakan sih, cuma karena terlalu banyak barang. jadinya terkesan berantakan.
Lalu salah satu orang terdekat saya juga memprotes hobi saya yang terlalu implusif soal belanja make-up. Dan dia "menuntut" saya untuk mengurangi kebiasaan buruk itu. Dan salah satu caranya, katanya adalah "menyingkirkan" sedikit demi sedikit alat make-up yang saya punya. Karena katanya semakin saya punya banyak eyeshadow, atau blish-on, atau lipstick, semakin saya bernafsu membeli juga! Kalau saya cuma punya sedikit, saya akan lebih terpacu untuk menghabiskan dulu sebelum membeli yang baru. Nggak tau deh teori dari mana itu --".