Saya memang terlahir dengan bulu mata minimalis. Dan ya, memang tekstur rambut mata saya ini adalah tipe yang pendek, lurus, dan helaiannya sangaaatttt tipis. Pakai maskara merek apapun, nggak bakal nolong deh! Nggak bakalan kelihatan.
Dan saya anaqnya juga tahu diri kok. Saya nggak berharap bulu mata saya jadi panjang dan badai setelah memakai serum bulu mata apapun. Problem bulu mata saya lebih ke kerontokan. Hampir setiap kucek-kucek mata atau kalau bersihin maskara, pasti ada rontoknya. Itulah kenapa saya jarang banget pakai maskara. Tapi memang rasanya kurang maksimal sih kalau makeup nggak pakai maskara, karena bulu mata asli dan bulu mata palsu saya jadi kelihatan banget misah-misah dan nggak natural. Makanya saya berharap banget review Nutrishe Nutrilash Serum ini mampu menguatkan dan mengurangi kerontokan bulu mata saya.
Tapi walau demikian, pas saya pamer serum bulu mata ini di Instagram story @racunwarnawarni, banyak yang DM ngasih respon, kalau serum dari Nutrishe ini ngefek untuk menebalkan atau memanjangkan bulu mata mereka. Jadi memang Nutrishe juga ada efek memanjangkan dan menebalkan bulu mata.
Nah, gimana hasilnya di saya setelah satu bulan pemakaian nih? Apakah menguatkan, memanjangkan dan menebalkan bulu mata saya? Baca review-nya ya ;).
Ingredient Nutrishe Nutrilash Eyelash & Eyebrow Serum
Bisa dilihat, serum ini oil base. Mostly ingredient-nya adalah natural oil yang sudah lama dipercaya dapat menyuburkan rambut dan bulu tubuh, seperti Castor Oil, VCO, Olive Oil, Sweet Almond Oil, Grapeseed Oil, Argan Oil, dan Rose Oil. Kalau ngomongin perawatan natural untuk rambut, dari artikel-artikel yang pernah saya baca memang hampir selalu menyarankan Castor Oil dan VCO. Dan dua jenis minyak tersebut ada di urutan pertama dan kedua di ingredient list, yang berarti jumlahnya adalah yang paling banyak dibandingkan yang lainnya.
Castor Oil ini seriiiing banget deh di-mention kalau ngomongin perawatan rambut. Castor Oil mengandung asam risinoleat dan asam lemak esensial omega-6, yang memberi nutrisi dan memperkuat akar rambut. VCO juga sama, bisa memperkuat akar rambut. Sementara Sweet Almond Oil dipercaya bisa menambah volume atau ketebalan rambut. Dan keseluruhan minyak ini bisa membantu melembapkan, menyehatkan, dan melindungi bulu mata kita.
Baca juga: Perawatan Rambut Rontok, Kering, dan Diwarnai
Selain minyak-minyakan, serum ini juga diperkaya dengan Vitamin E (Tocopheryl Acetate) yang merangsang pertumbuhan rambut, dan Vitamin H (Biotin atau B7) yang sudah lama terkenal manfaatnya untuk menguatkan dan menebalkan rambut, serta mengurangi kerontokan. Dan produk ini diformulasikan tanpa unsur hewani, pengawet, pewarna, dan alkohol.
Bulu yang bisa dirawat dengan Nutrishe Nutrilash Serum ini bukan cuma bulu mata, tapi bulu alis juga. Namun saya nggak pakai untuk alis, karena selama masa pandemi ini saya kan nggak bisa brow waxing. Jadi saya khawatir alis saya jadi lebat dan saya nggak bisa merapihkannya. Jadi saya pakai serum ini di bulu mata saja.
Formula Nutrishe Nutrilash Eyelash & Eyebrow Serum
Sudah terlihat dari ingredient list-nya ya, bahwa tekstur serum ini oily. Ya iyalah. Isinya kan oil. Kalau isinya kecap jadinya kecapy wkwkwk. Tapi oil-nya cukup ringan. Nggak begitu pekat, dan kalau kena ke kulit nggak lengket dan lumayan cepat meresap.
Tapi ya namanya minyak, seringan-ringannya pun, kalau dipakai di bulu mata ya secukupnya aja, nggak perlu sampe bikin bulu mata jadi (( klomoh )) banget gitu. Karena kalau kebanyakan, rasanya malah mata terasa bruwet dan nggak nyaman.
Tapi saya pernah pakai kebanyakan sih pas awal-awal pemakaian, dan di mata saya efek negatifnya ya cuma bikin pandangan bruwet dan mata rasanya berair aja gitu. Nggak bikin perih, atau belekkan pas pagi-paginya. Padahal mata saya lumayan sensitif lho! Jadi saya nggak khawatir pakai ini lebih lanjut.
Untuk aromanya, kalau nggak diendus bener-bener, produk ini seperti nggak berbau. Tapi kalau dicium dengan (( serius )), baru tercium aroma khas minyak yang bercampur sedikit aroma floral. Aromanya sangat lembut dan cukup enak menurut hidung saya.
Aplikator dan Kemasan Nutrishe Nutrilash Eyelash & Eyebrow Serum
Nutrishe Nutrilash Eyelash and Eyebrow Serum ini dikemas dalam botol kaca warna gelap ukuran 15 ml, seperti botol essential oil. Warna gelap pada botol ini penting agar isinya lebih terlindungi dari sinar matahari, yang bisa menurunkan khasiatnya.
Baca juga: Bikin Nyaman Suasana Rumah Dengan Essential Oil
Aplikatornya berupa spoolie brush, yang terpisah dari botolnya. Jujur, awalnya saya nggak suka dengan aplikatornya yang terpisah gini ya. Karena pikir saya waktu itu, kenapa nggak dikemas dalam botol seperti maskara saja, dengan spoolie yang menempel sekalian pada tutupnya? Kan lebih praktis? Tapi setelah mencoba sendiri, saya baru paham kenapa.
Bentuk kemasan ini memang yang terbaik untuk teksturnya yang minyak, pemakaiannya memang cukup sedikit-sedikit. Kalau spoolie-nya dicelup ke produk, produk yang terambil malah akan kebanyakan dan rasanya jadi nggak nyaman. Percaya deh! Awal pakai produk ini, karena nggak ngerti, saya malah buka penyekatnya dan celupin spoolie ke dalam produk. Walhasil muataku bruwet!
Nah, cara mengambil produk ini cukup unik nih. Saya pun baru tahu setelah baca blogpost mbak KinanReview yang ini. Jadi, spoolie-nya dimasukan ke lubang botol bagian samping (salah satu sisi sekat botol ini ada yang menjorok ke dalam dan berlubang di ujungnya). Cara ini bisa mengambil sedikit produk dengan jumlah yang pas untuk dipakai ke satu bulu mata. Dan karena sekali pemakaian memang sedikit-sedikit banget, satu bulan pemakaian produk ini masih seperti baru, nggak berkurang sedikit pun. Super awet!
Untuk desain kemasannya, saya cukup suka dengan desain kardusnya. Pemilihan warna dan font-nya bagus dan terkesan girly banget! Tapi saya kurang suka dengan desain botolnya. Bukan bentuknya, tapi desain tulisan dan gambar secara estetika saja. Ini sih soal selera saja yaaa, bukan hal yang terlalu penting. Yang jelas dan lebih penting, tulisan di botolnya informatif kok. Selain nama dan logo produk, juga tertera cara pemakaian, ingredient list, BPOM, PAO, dan expired date. Komplit, bukan?
Dan yang terpenting juga, tutup botolnya rapat dan secure, lalu botol kacanya tebal, sehingga produk ini boleh dibilang travel friendly.
Cara Pemakaian Nutrishe Nutrilash Eyelash & Eyebrow Serum
Kalau dari saran pemakaian di kemasannya, produk ini dipakai di malam hari saja. Tapi saya pakai pagi dan malam karena saya anaq yang rajin dan keibuan dan penyayang. Yaaa...siang kan juga nggak kemana-mana secara lagi physical distancing. Jadi ya saya pakai aja kalau nggak pas lagi bikin makeup look.
Nah, kalau menurut saya, nutrisi bulu mata itu ya dari akarnya. Jadi pas pakai, saya kena-in ke akar bulu mata, selain ke helaian bulu matanya juga. Cara ini nyaman-nyaman aja kok. Nggak bikin mata bruwet asal nggak berlebihan, dan sama sekali nggak perih.
Hasil Setelah Satu Bulan Pemakaian Nutrishe Nutrilash Eyelash & Eyebrow Serum
Awalnya saya nggak begitu notice perubahan signifikan pada panjang dan volume bulu mata saya. Di foto before-after juga nggak kelihatan sama sekali kan? Tapi, ketika saya perhatikan pas pakai maskara, memang bulu mata saya kelihatan lebih "ada". Nggak terlalu mencolok perbedaannya, tapi ada progress-nya.
Terus saya punya area gundul juga di bulu mata bawah sebelah kiri. Sayangnya area itu tidak menunjukkan perubahan apa-apa.
Tapi untuk efek menguatkan, nah, ini nih yang baru sangat terasa! Sekarang bulu mata saya udah nggak gampang rontok. Terakhir bersihin maskara pun nggak ada rontok sama sekali. Seneng! Jadi nggak takut lagi deh pakai maskara :'). Dan karena ini udah mau new normal kan ya, yang berarti sudah akan diperbolehkan ke salon lagi untuk brow waxing (iya nggak sih?), mungkin saya akan mulai coba pakai untuk alis juga ah. Siapa tau habis sebotol saya jadi Cara Delevingne.
Eh eh tapi tapi....bulu mata rontok itu mitosnya tanda kangen. Kalian tetep kangen sama saya kan walau bulu mata saya udah nggak rontok? :(.
Recomended?
Beberapa follower instagram @racunwarnawarni bilang kalau Nutrishe Nutrilash Serum ini ngefek banget buat nambah panjang dan volume bulu mata dan juga alis. Tapi kalau buat saya, efeknya lebih ke menguatkan dan mengurangi kerontokan secara signifikan.
Jadi kalau saya sih, merekomendasikan serum ini untuk yang bulu matanya sering rontok kayak saya, atau untuk yang baru lepas eyelash extention. Karena kalau habis ekstensyen kan biasanya bulu matanya rontok parah kaan?
Harga Nutrishe Nutrilash Eyelash & Eyebrow Serum
Satu botol Nutrishe Nutrilash Serum ini bisa kamu dapatkan dengan harga Rp.70.000/ 15 ml. Sangat terjangkau secara ini beneran bisa dipakai lama dan nggak habis-habis. Untuk cara pembelian dan info produk-produk lain dari Nutrishe, silahkan ke instagram @nutrisheofficial atau ke website Nutrishe.
GIVEAWAY [CLOSED!]
Pemenangnya @ayubeany