Kita tinggal di Indonesia yang memiliki iklim tropis, dimana sinar matahari melimpah, udaranya panas dan lembap, serta memiliki debu dan tingkat polusi yang cukup tinggi. Kulit kita butuh skincare yang bener-bener mengerti kebutuhan kulit di iklim tropis. Makanya kan, seringkali kita sudah coba berbagai macam skincare merek luar negri yang mahal-mahal, tapi nggak mendapatkan hasil yang diharapkan. Nah, ini saatnya kita coba Ristra Cometodermatology, salah satu brand kosmetik lokal, yang merupakan tropical skin expert.
Semua kosmetik dari Ristra sudah dermatologically
tested dan mempunyai formula pH-balanced. Memilih produk skincare dan kosmetik yang punya pH-balanced ini penting lho, agar acid mantel kulit kita tetap terjaga, sehingga bakteri penyebab berbagai masalah kulit tidak mudah menembus ke dalam lapisan kulit.
Ristra Basic Series memperkenalkan 4 step perawatan kulit tropis. Stepnya cukup simpel, nggak seribet 10 layered skincare ala Korea, namun sudah sangat cukup dan sesuai untuk kulit tropis kita. Step-step ini terdiri dari:
- STEP 1: Pembersih
Pasti kita semua sudah tahu soal double cleansing, kan? Nah, jauh sebelum istilah double cleansing ini populer, Ristra sudah terlebih dahulu menganjurkan proses pembersihan kulit secara double, yaitu dengan Ristra Extremely Gentle Cleansing Milk dan Ristra Med Soap. - STEP 2: Penyegar
Menggunakan Ristra Toning Lotion untuk menyempurnakan pembersihan, menyegarkan kulit, dan sekaligus preparation agar kulit siap menerima skincare berikutnya. - STEP 3: Pelembap
Kulit sehat adalah kulit yang kelembapannya terjaga. Maka selalu gunakan Ristra Moisturizing Lotion setiap pagi dan malam. - STEP 4: Perawatan
Seminggu dua kali, lalukan deep cleansing atau eksfoliasi dengan menggunakan Ristra Cream Scrub.
Karena Indonesia adalah negara beriklim tropis yang intensitas sinar mataharinya sangat tinggi, jangan lupa gunakan sunscreen di pagi/ siang hari, setelah 4 step perawatan kulit di atas.
Selama kurang lebih sebulan, saya menghentikan skincare saya yang lain, dan mengganti dengan produk perawatan dari 4 Steps Ristra Cosmetodermatology. Yang paling bikin saya seneng sih, saya nggak komedoan selama pakai skincare Ristra ini. Area hidung yang biasanya selalu menumpuk komedo, sekarang ini BERSIH!
Ini review lengkap saya:
Ini review lengkap saya:
Ristra Extremely Gentle Cleansing Milk
Di antara semua bentuk first cleanser (micellar water, cleansing balm, cleansing oil, dll), dari dulu saya memang paling suka sama cleansing milk. Bersih, nggak kesat, tapi juga nggak berat dan oily. Tapi nggak semua produk cleansing milk cocok untuk kulit saya. Kadang ada yang perih ketika saya gunakan di daerah sekitaran mata.
Ristra Extremely Gentle Cleansing Milk ini, sesuai namanya, memang extremely gentle di kulit, dan nggak perih tentunya. Saya suka pakai cleansing milk berulang kali sampai nggak ada warna lagi di kapas yang saya gunakan untuk mengangkat milk cleanser-nya. Nah pakai Ristra Cleansing Milk ini, nggak perih walau diulang berkali-kali.
Teksturnya sedikit terlalu encer bila dibandingkan dengan milk cleanser lain yang pernah saya coba. Kelebihannya sih, setelah pemakaian, wajah terasa segar banget dan nggak ada rasa lengket sama sekali. Tapi kekurangannya, tekstur seperti ini memang lebih boros, karena butuh banyak produk untuk satu kali pemakaian. Tapi yang terpenting sih, daya angkatnya bagus. Makeup, sunscreen, dan debu, bisa bersih sempurna hanya dengan dua kali usap saja. Cuma kalau untuk waterproof makeup seperti maskara, tetap butuh oil makeup remover khusus ya.
Cleansing Milk ini hanya saya pakai di sore atau malam hari saja. Kalau pagi hari, saya lewati step ini dan langsung ke second cleanser, karena selama tidur kan saya nggak pakai makeup. Kalau pagi/ siang nggak pakai makeup, bagaimana? Tetap perlu cleansing milk, karena kan kalau siang kita wajib pakai sunscreen. Sunscreen itu menyumbat pori dan harus dibersihkan dengan menggunakan first cleanser, tidak cukup kalau hanya cuci muka.
Ristra Med Soap
Ristra Med Soap ini adalah salah satu sabun wajah saya ketika saya masih kuliah. Harganya terjangkau namun kualitasnya bagus. Dan pas pakai ini lagi sekarang, saya rasanya jadi nostalgia gitu. Jadi inget kalau ada sabun muka lokal yang sebagus ini :D.
Ristra Med Soap ini teksturnya seperti gel kental. Busanya nggak terlalu banyak, namun nggak bisa dibilang sedikit juga. Tapi walau berbusa, nggak bikin kulit terasa kesat dan kering kok. Dan nggak terasa licin juga. Jadi pas gitu, nyaman di kulit. Med Soap ini lembut di kulit, tapi sekaligus efektif membersihkan kulit.
Ristra Toning Lotion
Jujur awal-awal menggunakan Ristra Toning Lotion, saya agak kagok, karena saya terbiasa memakai jenis hydrating toner yang super kental. Ristra Toning Lotion ini adalah tipikal toner yang ringan, cair, dan pemakaiannya dengan menggunakan kapas dan diusap ke seluruh wajah. Minggu pertama saya pakai, saya insecure kalau kulit saya nggak terhidrasi dengan baik karena toner-nya kurang mantab :').
Tapi masuk minggu kedua, saya mulai merasa nyaman dengan jenis toner ini. Toner jenis ini rasanya sangat menyegarkan, enteng, dan cocok sekali untuk iklim tropis yang panas. Apalagi Jogja memang sedang panas-panasnya, kan? Sekarang rasanya malah malas sekali memakai hydrating toner yang lengket dan kental.
Kelebihan toner ini, selain menyegarkan, dia juga menyempurnakan pembersihan. Jadi bila ada kotoran yang belum terangkat sempurna, atau ada residu dari milk cleanser dan med soap yang masih tertinggal, akan dituntaskan dengan toning lotion ini. Jadi kulit bener-bener bersih dan segar, dan skincare yang akan diaplikasikan selanjutnya akan bekerja dengan optimal. Toning Lotion juga berfungsi untuk mengembalikan pH kulit kita setelah dibersihkan.
Dan saya perhatikan, ketakutan saya kalau kulit saya akan dehidrasi juga nggak beralasan. Ternyata selama satu bulan memakai toning lotion ini, kulit saya nggak bermasalah kok.
Ristra Moisturizing Cream
Ristra Moisturizing Cream ini adalah tipikal krim yang thick dan kental. Tapi jangan khawatir, krimnya mudah dibaur ke kulit dan nggak bikin kulit terasa panas/ sumuk. Memang perlu waktu sedikit agak lama untuk menunggu krim meresap, tapi setelah meresap sempurna, nggak ada rasa lengket sama sekali. Malahan kulit terasa lembap, suple, dan enak di pegang.
Ini agak berbeda sih dari pilihan moisturizer saya yang biasanya. Biasanya saya memilih moisturiser yang teksturnya lebih tipis/ encer. Tapi biasanya skincare saya juga berlayer-layer dan masih ditambah facial oil. Ternyata, nggak perlu berlayer-layer skincare yang mahal-mahal. Cukup dengan satu moisturizer yang teksturnya pas ini saja, wajah sudah terasa lembap seharian. Cocok dipakai untuk pagi, under makeup, maupun di malam hari sebagai krim malam.
Yang bikin saya suka banget dengan Ristra Moisturizing Cream ini adalah dia bikin wajah saya lembap, kulit-kulit mengelupas di area cuping hidung dan rahang juga mengilang, tapi wajah saya nggak terasa lengket dan berminyak. Foundation yang saya pakai di atasnya hasilnya juga jauuhhh lebih bagus dan terasa menyatu dengan kulit wajah.
Yang saya nggak suka adalah kemasannya. Punya saya ini, tutup tube-nya nggak bisa ditutup rapat. Tapi ini sepertinya saya yang apes dapet bad batch sih. Karena kemasan Med Soap, Cream Scrub, dan Suncare-nya yang sejenis bisa kok ditutup rapat ^^.
Ristra Cream Scrub
Nah, Ristra Cream Scrub adalah produk kecintaan saya diantara semuanya! Ini adalah scrub wajah terenak yang pernah saya coba. Teksturnya seperti krim yang thick, namun mudah di-spread ke seluruh wajah. Ketika digosokan ke wajah, beads-nya terasa di kulit, tapi nggak tajam dan nggak melukai kulit. Pokoknya teksturnya endeus banget deh.
Setelah dibilas, kulit terasa bersih, lembap, dan lembuuutttt banget. Rasanya pengen pegang-pegang kulit wajah terus. Tapi cream scrub begini nggak boleh dipakai setiap hari, dan nggak boleh pula dipakai saat kulit sedang berjerawat. Cukup dipakai seminggu dua kali, atau saat wajah sedang terasa sangat kotor.
Saya kalau habis naik ojek atau habis makeup-an tebal, selalu menyempatkan diri untuk pakai cream scrub ini. Setelahnya bisa dilanjut dengan masker apa saja, karena kulit yang sudah dieksfoliasi lebih mampu menyerap manfaat perawatan kulit dengan baik.
Kesimpulan saya mengenai 4 step perawatan wajah dari Ristra Basic Series ini:
- Step-nya simpel dan nggak makan waktu banyak, tapi bekerja dengan sangat baik di kulit saya.
- Tekstur krimnya ringan dan melembapkan, nggak sumuk, pas banget untuk kulit tropis.
- Ini yang paling bikin saya kesengsem: Selama satu bulan pakai Ristra Basic Series, hidung saya bebas dari komedo! Padahal biasanya seminggu sekali saya harus bersihin komedo yang menumpuk di area hidung lho. Ini BERSIH!
- Jerawat PMS tetap muncul dua biji. Tapi di luar masa PMS ini, saya nggak jerawatan.
- Kulit lembap, tapi nggak berminyak. Foundation dan bedak saya jadi lebih nempel, terlihat menyatu sama kulit wajah, dan awet!
- Kulit yang mengering dan mengelupas di area sekitar hidung dan rahang HILANG!
- Saya kurang suka dengan aroma floral pada rangkaian skincare ini. Nggak menyengat dan nggak menyebapkan kulit alergi sih, hanya saja akan lebih baik bila tanpa aroma sama sekali.
Selain 4 step perawatan kulit yang sudah saya review di atas, Ristra juga punya produk suncare dan makeup. Ristra Suncare juga saya pakai bebarengan dengan 4 step di atas. Teksturnya ringan dan nggak lengket. SPF-nya 17, tapi sudah cukup kok untuk melindungi kulit dari paparan sinar UV A dan UV B, untuk aktifitas sehari-hari. Tapi menurut saya sih perlu tambahan SPF bila ingin beraktifitas yang lebih ekstrim di bawah sinar matahari, misalnya main ke pantai atau upacara bendera.
Untuk makeup, jujur saja saya nggak pakai setiap hari. Karena memang saya nggak setiap hari ber-makeup. Tapi saya tentu sempat mencoba beberapa kali, dan menurut saya ini adalah tipikal foundation dan bedak yang ringan untuk daily use. Foundation-nya cair dan sheer coverage, tapi cukup membuat warna kulit lebih merata dan kulit terlihat lebih halus teksturnya. bedak tabur dan two way cake-nya juga punya partikel yang halus dan menempel dengan baik di kulit saya.
Lipstiknya saya suka sekali. Saya memang bosan dengan matte lipstik yang mengeringkan bibir. Jadi Ristra Colorline Lipstick yang creamy dan lembap ini benar-benar angin segar untuk koleksi lipstik saya. Favorit saya adalah Ristra Colorline Lipstick 03. Tea Rose, warna nude coral segar yang cocok sekali untuk dipakai sehari-hari.
Tertarik juga mencoba skincare dan makeup Ristra ini? Silahkan cek ke sini untuk informasi lebih lanjut ya:
instagram: @ristra.id
Waah mantap ka! Kulitku tuh aga berubah gitu masa, tadinya oily sekarang kering yg sampe ngelupas gitu di pipi. Rada bingung kan. Ditempel make up juga ga bagus. Aku coba deh satu-satu dulu. Tapi ini pelembapnya bikin kusem ga ka? Makasih
ReplyDeleteWah mungkin dehidrasi. Iya coba aja ini. Pengalamanku sih enggak, malah kulitku lebih putih. Sampe heran apanya yang bikin putih, karena yang kupakai ini kan basic series
DeleteBaru pertama komen postingan mb arum,, biasanya baca2 aja ^^
ReplyDeleteMakasih pencerahannya mb,, lg bosen banget pakai krim klinik kecantikan. Jd pgn nyoba ristra.
biasanya di akhir paragraf ada kode diskon khusus buat fans mb arum klo mau beli,, ini kok gk ada ya :D
WAH DEBUT!!! Selamat!!
DeleteAku malah nggak suka krim klinik. di kulitku biasanya malah bikin kering dan nggak glowing. Ristra ini cucok deh.
Buahahahaa...kode diskon kapan2 saja yhua. Sekarang kupakai sendiri dulu maklum mau lebaran :p
Swatch semua lipstiknya dong Mba, packagingnya lucuu
ReplyDeleteWah baik. Kalau sempat aku review lipsticknya ya ;).
Deleteaku penasaran sama scrubnya, sepertinya bakal cari-cari buat nyobain hehehee
ReplyDeleteUenak tenan ses scrubnya. Aku sukak bingit!
DeleteFix sich ini yaaa aku mau coba toner dan cream scrubnya. Btw, kmrn dibintaro aku nggak sengaja lihat tempat perawatan ristra, pingin deh sekali2 mampir nyobain semua rangkaian productnya
ReplyDeleteAku recomend banget cream scrubnya dine. Dijamin dine pasti suka banget!!!
DeleteEh ada scrub-nya juga! :D Aku suka intipin scrub di merk2 lokal, entah kenapa selalu bikin penasaran. Ya meski scrubku yang udah satu periode presiden itu ndak habis2 sih -_- Tapi tetep penasaran! XD Harganya berapa mba kl scrub?
ReplyDelete40-50 ribuan sadja, Bund. Dan endeus beneran deh. Aku lebih suka ini daripada si apricot2 itu :p
DeleteAmpuh mengangkat komedo di hidung ga? Kalo si apricot kan lumayan bisa tuh
DeleteAku nggak komedoan sejak pakai rangkaian skincare ini
DeleteSetelah brtahun2 brpindah hati ke skincare korea,rasanya memang pengn kembali pake ristra. Ini kosmetik aku duluuu bngt mba,dl aku cocok pake skin care ristra. Tp aku trgoda dan sekarang pengn balikan lagi
ReplyDeleteMari balikan. Ristra masih secakep dulu ;)
DeleteAku naksir sih sama rangkaian skincarenya ini bund, simple dan ringkes cucok buat iklim tropis. Karena kulitku kalau pake berlayer2 malah jadi beruntusan dan gak efektif, apalagi scrubnya itu terkenal bagus yaaa. Next wishlist belanja skincare local.
ReplyDeleteIya betul bund. Kalau dipikir2 kulitku juga ngga cocok sama yg berlayer2. Malah muncul Milia. Ristra ini cocok deh simple dan nggak berat
DeleteMba Arum..... Kasih pencerahan dunk. Med soap ristra ini kalo dibanding hadalabo gokujun face wash enakan mana ? Lembutan mana? Med soap ristra bisa disejajarkan sama facial wash ya cosrx yg pH balance itu ga??? Suwunnn
ReplyDeleteKalau feel saat dipakai sama sih. Tapi aku pilih Ristra karena Ph balanced. Bagus buat kedepan depannya nanti.
DeleteCorx nggak pernah coba
I'm extremely impressed with your writing skills and also with the layout on your weblog.
ReplyDeleteIs this a paid theme or did you customize it yourself?
Anyway keep up the excellent quality writing,
it is rare to see a great blog like this one today.
Aaaakkhhh akhirnya direview!!!
ReplyDeleteRacun banget ini kak Aruuummmm. Pengen nyoba semuanya ih, terutama cleansing milknya. Punya Viva agak berat di kulit aku, dan lama2 bikin bruntusan. Btw aku baru nyadar sekalipun hanya pake susncreen lebih baik bersihin mukanya yg maksimal. Selama ini aku cuma cuci muka aja, pantes kusam nan kucel :(
Makasih reviewnya, Kak Arum ^^
Tentu saja karena banyak yang minta!
DeleteIya viva berat sih, kental gitu teksturnya. Cobain milk cleanser Ristra aja ringan banget
Kira-kira produk ristra 4 step pH balanced ini bisa dipake buat usia awal 20 gak ya mbak? Agak khawatir mau nyobain karena aku belum pernah pake skincare dari klinik
ReplyDeleteRistra bukan skincare klinik.
DeleteKira-kira produk ristra 4 step pH balanced ini bisa dipake buat usia awal 20 gak ya mbak? Agak khawatir mau nyobain karena aku belum pernah pake skincare dari klinik
ReplyDeleteKira-kira kenapa tidak boleh ya mbak? :D
DeleteMb. Arum ini cocok buat semua jenis kulit ga yah?
ReplyDeleteAku br tau banget kalao Ristra ada makeupnya juga hihihi, lengkap yah skrg.
Cocok enggaknya harus dicoba sendiri. Aku cuma bantu ngasih tau tekstur, fungsi, dan gimana skincare ini bekerja di kulitku ;)
DeleteIya ada makeupnya. Udah dari dulu setahuku. Cuma kalau yang eyeshadow mascara gitu2 belum ada dia.
Perdana komen di blog, biasanya cuma komen atau DM2an di IG aja dengan dirimu, hehehe. Btw jd penasaran pgn nyobain gegara komedo numpuk byk bgt di hidung (krn diriku sbnrnya pemalas dlm hal perskincare-an). Gak heran sih ristra ini memang salah satu brand skincare lokal yg bagus dan bertahan lama krn mamaku jg pake ini dr awal thn 90an, jaman aku msh piyek2, bahkan ingat jaman msh kecil tk-sd sbnrnya aku udh pernah nyobain produk ini (cleansing&toner) buat bersihin makeup klo abis nari (disuruh nyokap,hehe). Dan skrg baru tertarik buat nyobain gegara racun arum 😊
ReplyDeleteMari mencoba :D
DeleteHalo Mba Sekar.. Aku pengguna Ristra juga sejak 7 th yang lalu. Scrubnya sempet aku bawa jg waktu tinggal di LN yg 4 musim. Sejauh ini aku cocok BANGET pakai ristra. Komedo di hidung ilang, jarang jerawatan, tekstur kulit lbh alus. Ristra bagus utk perawatan jangka panjang.
ReplyDelete